Jumat, 26 September 2014

Mengenai Magelang (1)



Ada yang berpendapat bahwa nama Magelang berasal dari kisah orang keling / Kalingga ke Jawa yang mengenakan hiasan gelang dihidungnya. Kata gelang, mendapatkan awalan “MA” yang menyatakan kata kerja memakai (menggunakan), maka berarti “MEMAKAI GELANG”. Menyimpulkan Magelang berarti daerah yang didatangi orang-orang yang menggunakan atau memakai gelang.

Adalagi yang berpendapat bahwa nama Magelang berawal dari kisah dikepungnya Kyai Sepanjang oleh prajurit Mataran saat “TEMU GELAP” atau rapat yang membentuk lingkaran. Adapula yang mengaitkan nama Magelang itu dengan kondisi geografis daerah kedu “cumlorot” yang ternyata semakna dengan kata gelang.

Magelang merupakan daerah yang asri. Di sini, terletak sebuah peninggalan besar masa lampau yang menjadi destinasi wisata terkenal bagi orang-orang, yaitu Candi Borobudur. Selain Candi Borobudur, ada wisata bukit Tidar, Wisata Taman Panca Arga, Wisata Taman kyai Langgeng, dan masih banyak lagi. Utamanya untu wisata candi, maupun alam, di Magelang ada begitu banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi.

Sebagai contoh adalah wisata taman Kyai Langgeng. Taman wisata ini memiliki ratusan koleksi tanaman langka yang bisa dimanfaatkan sebagai obyek penelitian, patung-patung Dinosaurus dalam ukuran asli, aneka fasilitas permainan, serta yang terbaru adalah prototipe pesawat terbang. Di Taman Kyai Langgeng, khususnya pada hari libur anda akan disuguhi dengan berbagai atraksi kesenian daerah maupun musik, selain arena permainan untuk anak-anak dan keluarga.

Socializer Widget By Blogger Yard
SOCIALIZE IT →
FOLLOW US →
SHARE IT →

0 komentar:

Posting Komentar